View Single Post
Old 14 November 2010, 10:30 AM   #6
shofy
Member
 
Bergabung: Nov 2010
Posts: 66
shofy is on a distinguished road
Default

Originally Posted by littlebear View Post
Salam kenal semua! Panggil saja aku Gaby.
Eits jangan kuatir... Aku ga akan membuat sederet kata2 hanya untuk mendeskripsikan diriku sendiri.

Langsung to the point aja deh! Aku mau berbagi tentang pengalamanku tinggal di negara orang lain sebagai pelajar.
Aku nggak tau harus ngepost di mana tapi karena aku merasa ini berhubungan dengan "Bahasa Inggris" jadi aku ngepost di sini aja.

Sekarang ini aku lagi menuntut ilmu di Hobart, Tasmania yang letakknya di ujung paling bawah Benua Australia.
4 jam dari sini sudah bisa sampai ke padang gurun es Antartika.
Sebenarnya aku sendiri kurang tau kenapa aku bisa nyasar sampai ke sini.
Seumur2 aku tidak pernah punya pikiran kalau aku bisa studi di luar negeri, apalagi di Australia. Singapura saja sudah terdengar sangat jauh bagiku. Tapi entahlah, Tuhan punya maksud lain!!!

Aku belajar di Girls School (Girls ONLY). Aku sudah 3 tahun belajar di sini, sebagai pelajar SMU pastinya dan selama ini aku mengobservasi perbedaan cara belajar dan mengajar di Indonesia dan di negara kangguru ini. Yang pasti banyak kelebihannya tapi ada kekurangannya juga.


Ini foto halaman sekolahku.

Attachment 2 Attachment 3


Kelebihannya antara lain:

1. Banyak pilihan mata pelajaran. Jadi tidak seperti di Indonesia di mana kita hanya bisa memilih masuk IPA atau IPS. Di sini, SMA bagaikan kuliah. Mata pelajaran yang bisa dipilih banyak macamnya mulai dari Housing & Design (arsitektur), Art Production, Graphic Design, Legal Studies (Hukum), Economics, Geography bahkan ada pelajaran Cooking, Textile, Photography juga CAMPING (Outdoor Education Leadership)!!! . Di sini bisa belajar bahasa juga, dari bahasa Jepang, Perancis sampai bahasa Latin. Jadi boleh milih apa saja yang diminati.

2. Selain mata pelajaran, ekstrakurikuler jadi beragam. Mulai dari olahraga: basket, polo air, softball, baseball, rowing, squash, badminton, football, netball, banyak pokoknya. Trus ada orchestra, choir (kur), debating, the list goes on.

2. Di sini guru di sini bagaikan teman, sangat flexible dan tidak ada pernah ada ceritannya guru membentak murid atau MELOTOTI murid . Sangat ramah dan mendukung. Bahkan untuk murid kelas 11 dan 12, kita bisa SMS/email guru untuk bertanya tentang pelajaran atau hanya untuk ngobrol. Sebagai international student aku dapat banyak sekali dukungan moral dari guru2ku di sini dan aku merasa skill bahasaku meningkat cepat sekali karena itu.

3. Murid dididik untuk menjadi orang yang mandiri dan bertanggung jawab. Kalau sudah kelas 11 dan 12, guru bakal jarang2 mengejar murid untuk tugas2 mereka. Kalau tidak ngumpulin tugas, ya tinggal siap2 dapet D di rapor.

4. Yang paling penting nih: murid yang berprestasi benar2 dihargai! Setiap akhir term(caturwulan), murid2 yang dapet nilai bagus atau berprestasi di bidang olahraga bakal dapet penghargaan seperti sertifikat, medali, piala,dll.

5. ISTIRAHATNYA LAMA!!!!! Wah.. ini juga penting! Di Indonesia, istirahat cuman 10 atau 15 menit. Di sini nggak tanggung2 istirahatnya. Istirahat pertama sekitar 20 menit dan untuk istirahat siang sekitar 45 menit kadang kalau ada "long lunch" bisa sampai 1 jam 15 menit. ckckck...

6. Paling enak, aku nggak usah bangun jam 5 pagi untuk siap2 pergi ke sekolah kayak waktu dulu. Di sini sekolah mulai jam 8.30 pagi. Lumayan... bisa ngorok sampai jam 7.

7. Bisa lebih konsentrasi karena nggak ada anak laki, cuman kadang bosen juga lihat anak cewek tiap hari. Hehehehe..

Kalau kekurangan.... hmmm... apa ya... kadang aku ngerasa murid2 di sini kurang bisa nakal yang sewajarnya. Ternyata penting juga untuk jadi nakal kadang2 kalo nggak hidup ini bisa terlalu monoton dan jadi membosankan!
Trus anak2 remaja di sini penampilannya terlalu dewasa, umur 17 sudah kayak umur 22. Karena MAKE UP! Wahh... ke sekolah nekat pakai make up walaupun sudah ditegur puluhan guru pun, setidaknya masih pakai maskara & eyeliner.

Hmm.. aku nggak mau post panjang2, bisa2 yang baca sudah ketiduran sampai ngiler2. Hehehe.. Hope this information is interesting to read

Attachment 4 <--------- Me with my Asian friends
Attachment 5 Attachment 6<---------- This is Hobart, pretty? I <3 this city a lot!
pingin dech kesana...
shofy is offline  
Reply With Quote