Sekolah.org

Go Back   Sekolah.org After School Ngobrol apa saja

Reply silakan bergabung untuk ikut diskusi :-)
 
Thread Tools
Old 3 February 2012, 08:42 AM   #1
Zul Ifkar arif
Junior Member
 
Zul Ifkar arif's Avatar
 
Bergabung: Feb 2012
Posts: 5
Zul Ifkar arif is on a distinguished road
Default Siapa Lebih Miskin ?

Suatu hari seorang ayah dari keluarga sangat kaya membawa anaknya ke desa untuk menunjukkan kepadanya kehidupan orang-orang miskin. Mereka tinggal beberapa hari di rumah seorang petani miskin.
Sekembalinya dari desa, sang ayah bertanya kepada anaknya,” bagaimana menurutmu perjalanan kita ini?”

“Hebat, Ayah,” kata anaknya.

“Apakah kau melihat bagaimana orang-orang miskin itu hidup?”

“Ya.”

“Lalu, pelajaran apa yang dapat kau ambil dari perjalanan itu?” tanya ayahnya dengan bangga.

“Aku baru sadar, bahwa kita punya dua anjing sedang mereka punya empat. Kita punya kolam renang luasnya sampai setengah kebun, sedang mereka punya sungai yang tak memiliki ujung. Kita mengimpor lentera untuk kebun kita, mereka punya bintang-bintang di malam hari. Teras kita sampai halaman depan, sedang mereka seluruh horizon. Kita punya tanah tempat tinggal kecil, mereka punya halaman sejauh mata memandang. Kita punya pembantu-pembantu yang melayani kita, sedang mereka memberikan pelayanan kepada orang lain. Kita membeli makanan kita, mereka memetik sendiri makanan mereka. Kita memiliki pagar mengelilingi dan melindungi kekayaan kita, mereka punya teman yang melindungi mereka.

Sampai di sini, sang ayah tak bisa berkata apa-apa. Kemudian anaknya menambahkan,” Ayah, terima kasih, engkau telah menunjukkan betapa miskinnya kita.”

****
Kita sering kali lupa pada segala yang kita miliki dan memusatkan perhatian hanya pada apa-apa yang tidak kita miliki.

Zul Ifkar arif is offline  
Reply With Quote
Old 3 February 2012, 03:51 PM   #2
novi rofita
Member
 
Bergabung: Apr 2011
Posts: 79
novi rofita is on a distinguished road
Default

benerrr bangett tuh..... baguss loh.. ceritanya???
novi rofita is offline  
Reply With Quote
Old 8 February 2012, 12:27 PM   #3
ditsaja
Junior Member
 
ditsaja's Avatar
 
Bergabung: Sep 2011
Posts: 6
ditsaja is on a distinguished road
Default

inspiratif banget bro!!!
MANTAP!!!!
__________________
Beri yang Terbaik Agar Dapat yang terbaik
Spoiler for Kunjungi Blog aku ya:
ditsaja is offline  
Reply With Quote
Old 11 February 2012, 09:52 PM   #4
rizzy uni joeskar
Junior Member
 
rizzy uni joeskar's Avatar
 
Bergabung: Feb 2012
Posts: 1
rizzy uni joeskar is on a distinguished road
Default

like it ,,,
rizzy uni joeskar is offline  
Reply With Quote
Old 19 April 2012, 09:34 PM   #5
Eka S
Member
 
Bergabung: Apr 2012
Posts: 60
Eka S is on a distinguished road
Default

bagus ceritanya ...
dan begitulah hidup .. Intinya jangan lupa diri ..
Eka S is offline  
Reply With Quote
Reply silakan bergabung untuk ikut diskusi :-)



Similar Threads
Thread Thread Starter Forum Replies Post Terakhir
siapa yng mau putra ciamis Kenalan Yuk! 0 23 January 2012 04:29 PM
esok lebih cerah, giens Bahasa Indonesia 0 1 January 2012 08:54 PM
siapa sayaaa....? Indra ardiansyah Kenalan Yuk! 0 23 October 2011 06:13 PM
Lebih Dekat dgn Len Icha! Len Icha! Kenalan Yuk! 3 28 June 2011 06:59 PM
Itu Lebih Dari Cukup Ray_Indra Sastra 6 19 May 2011 01:29 PM


Zona waktu GMT +7. Waktu saat ini adalah 02:43 AM.


Powered by vBulletin®
Copyright © Jelsoft Enterprises Ltd.